Tuesday Feb 11, 2025

Manfaat makan kurma

Sebagai buah yang paling sering dimakan Rasulullah, kurma pun menjadi buah yang paling marak dimakan selama bulan Ramadhan melebihi bulan-bulan lainnya. Apa-apa yang dicontohkan oleh Rasulullah adalah segala yang baik, begitu juga dengan kurma yang memiliki banyak sekali manfaat. Terutama ketika dimakan saat berbuka puasa di bulan ramadhan.

Kurma memiliki banyak sekali manfaat, di antaranya yaitu:

  1. Mencegah anemia

Kekurangan zat besi pada seseorang bisa menyebabkan anemia atau kurangnya sel darah merah pada tubuh. Kekurangan sel darah merah jika dibiarkan terus menerus bisa menimbulkan hal yang berbahaya bagi kesehatan seseorang. Kurma memiliki kandungan zat besi yang bisa bermanfaat bagi kesehatan tubuh terutama setelah seharian berpuasa.

2. Kaya magnesium

Selain mengandung zat besi, kurma juga kaya akan magnesium dan memiliki manfaat anti peradangan atau anti inflamasi. Hal ini membuat kurma bisa mengurangi resiko penyakit-penyakit seperti penyakit jantung, alzheimer, arthritis, dan sebagainya.

3. Mengatasi sembelit

Kesehatan usus besar haruslah diperhatikan agar pencernaan menjadi lancar. Kurma mengandung serat (baik larut maupun tidak larut) yang bisa menyehatkan usus besar. Jika kesehatan usus besar terjaga maka kita bisa terhindar dari resiko kanker usus besar, radang usus, dan wasir.

4. Mengandung kalori, vitamin, dan mineral

Kurma mengandung kalori yang lebih tinggi dari kismis dan buah kering lain. Selain itu juga mengandung vitamin dan mineral yang baik bagi tubuh.

5. Mengurangi konsumsi manis dari gula pasir

Saat berbuka puasa kita cenderung “kalap” mengonsumsi banyak makanan dan minuman yang tanpa sadar memiliki kandungan gula yang tinggi. Jika berlebihan dalam hal tersebut bisa saja seseorang kemudian memiliki resiko penyakit diabetes. Kebutuhan akan gula ini bisa kota kurangi dengan memakan buah kurma yang memiliki rasa manis yang asli. Antioksidan yang ada dalam kurma juga sangat bermanfaat.

6. Cemilan yang baik untuk lambung

Karena mengandung banyak manfaat tersebut, kurma bisa menjadi cemilan sehat untuk lambung kita. Terutama bagi yang memiliki asam lambung.

Yulia

Pengamat tumbuhan, burung, dan kupu-kupu amatir, ibu dua anak, penulis, pustakawan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to Top