Thursday Jul 25, 2024

Anosmia, salah satu ciri seseorang terkena COVID-19

Anosmia merupakan gejala di mana seseorang mengalami penurunan kemampuan untuk menghidu lewat indera pencium. Istilah “anosmia” tiba-tiba menjadi booming di masa pandemi ini. Ternyata salah satu ciri dari kebanyakan orang yang tertular COVID-19 adalah anosmia. Selain anosmia, juga ditambah dengan hilangnya indera perasa untuk merasakan berbagai makanan.

Beberapa kawan yang pernah tertular COVID-19 juga mengalami gejala yang sama. Secara tiba-tiba mereka mengalami hilangnnya kemampuan untuk mencium atau menghidu. Bahkan minyak kayu putih yang baunya tajam kalau didekatkan ke hidung pun jadi tidak tercium!

Pada mereka yang tertular COVID, anosmia tersebut menghilang di hari ke sekian. Namun ada juga yang masih merasakan gejala tersebut dan indera penciuman belum kembali normal meski sudah sekian lamanya setelah sembuh dari COVID alias gejala long COVID.

Lalu dengan adanya omicron yang sekarang muncul, apakah anosmia juga muncul?

Ternyata pada varian omicron yang baru ini, tidak semuanya mengalami gejala anosmia. Kebanyakan gejala awalnya hanya berupa flu dan batuk.

Mari berdoa semoga omicron ini adalah varian yang terakhir ya. Please, udahan pandeminya T_T

Yulia

Pengamat tumbuhan, burung, dan kupu-kupu amatir, ibu dua anak, penulis, pustakawan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to Top